Details
Unduh Docx
Baca Lebih Lajut
Sebuah penelitian baru-baru ini yang ditinjau rekan sejawat oleh Suaka Hewan nirlaba Farm Sanctuary mengungkapkan bahwa insan-ayam mengalami peningkatan optimisme ketika diberikan kesempatan belajar. Diterbitkan di Journal of Applied Animal Welfare Science, penelitian ini menggunakan uji bias penilaian untuk mengukur kondisi emosional warga-ayam yang diselamatkan. Para peneliti mengajarkan para partisipan bahwa membuka tutup sebuah mangkuk akan mengarah ke mangkuk tertutup lainnya dan berisi hadiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa warga-ayam yang belajar menyelesaikan tugas dan mengontrol akses mereka ke hadiah mengalami peningkatan optimisme, mirip dengan manusia yang senang mempelajari hal-hal baru. Penelitian ini menekankan perlunya perlakuan yang lebih manusiawi dan lingkungan yang diperkaya untuk para individu-burung cerdas ini. Farm Sanctuary adalah penerima Penghargaan Welas Asih Dunia Cemerlang. Maha Guru Ching Hai (vegan) sebelumnya telah menyumbangkan US$15.000 untuk mendukung pekerjaan Farm Sanctuary dan afiliasinya. Apresiasi kami, Farm Sanctuary, atas penelitian luar biasa Anda yang meningkatkan pemahaman kami tentang emosi insan-ayam. Semoga teman berbulu kita hidup damai dengan rasa hormat yang layak mereka dapatkan, dalam kemegahan Ilahi.